KabarSunda.com- Berikut hasil Pilkada Cianjur 2024, Wahyu-Ramzi menang kalahkan petahana Herman-Solih berdasarkan rekapitulasi KPU.
Sosok Ramzi, presenter dan artis yang maju sebagai calon Wakil Bupati berpasangan dengan Muhammad Wahyu Ferdian sebagai calon Bupati dinyatakan menang Pilkada Cianjur 2024.
Penetapan Mohammad Wahyu-Ramzi Geys dilakukan oleh KPU setelah melakukan rekapitulasi berjenjang.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur menetapkan pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Mohammad Wahyu-Ramzi Geys Thebe, sebagai peraih suara terbanyak dalam PilkadaCianjur 2024.
Keputusan tersebut diumumkan dalam rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara yang digelar di Sindanglaya, Cipanas, pada Jumat (6/12/2024).
Berdasarkan dokumen D hasil kabupaten-KWK:
* Wahyu-Ramzi meraih 442.321 suara (41,43 persen)
* Herman Suherman-M. Solih Ibang meraih 417.774 suara (39,13 persen)
* Deden Nasihin-Efa Fatimah meraih 207.423 suara (19,43 persen).
Ketua KPU Kabupaten Cianjur, Muchamad Ridwan, memastikan bahwa hasil rekapitulasi tersebut telah diverifikasi dan disetujui saksi dari ketiga paslon.
“Hasil rekapitulasi suara ini sudah kami tetapkan dan disiarkan langsung. Berdasarkan data resmi, paslon nomor urut 2 unggul,” ujar Ridwan seperti dikutip dari kanal YouTube KPU Cianjur TV, Senin (9/12/2024).
Sebelumnya, dalam metode hitung cepat atau quick count Pilkada Cianjur 2024, Wahyu-Ramzi sempat kalah suara.
Berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count Indikator Politik, pasangan Wahyu-Ramzi meraih suara sebesar 39,63 persen.
Sementara dua paslon Pilkada Cianjur 2024 lainnya, yakni Herman-Ibang meraih 42,05 persen dan Deden-Neneng 18,32 persen.
Dengan kemenangan ini, pasangan Mohammad Wahyu-Ramzi Geys Thebe akan memimpin Kabupaten Cianjur sesuai mandat dari hasil Pilkada 2024.
Profil Tiga Paslon Pilkada Cianjur:
Herman Suherman
Seperti melansir dari situs resmi Herman Suherman, jika Herman merupakan pria kelahiran Cianjur, 23 Oktober 1962. Atau sekarang, Herman Suherman berusia 62 tahun di tahun ini.
Tercatat, Herman Suherman sudah menyelesaikan semua masa pendidikan di Sekolah Dasar hingga Sekolah Tingginya, bahkan pendidikan non-formal pun sudah banyak diikuti olehnya.
Pria kelahiran Cianjur ini, kini sudah dikarunia 2 orang anak dari istri bernama Hj. Anita Sinca Yani.
Serta, untuk warga Cianjur sendiri nama Herman Suherman sudah tak asing lagi disana.
Pasalnya, di tahun 2016 Herman Suherman sempat terpilih menjadi wakil Bupati Cianjur mendampingi Bupati DR. H. Irvan Rivano Muchtar, S.IP.SH.M.SI untuk periode 2016-2021.
Pada 14 Desember 2018 menjadi PLT Bupati Cianjur sampai dengan menghabiskan masa jabatanya tahun 2021.
Menjadi Bupat Cianjur terpilih periode 2021 – 2026 dengan Wakil Bupati Cianjur TB Mulyana Syahrudin dalam Pilkada 2020 dengan mendapatkan kemenangan suara di 32 Kecamatan di seluruh Kabupaten Cianjur.
Mohammad Wahyu
Mohammad Wahyu Ferdian, biasa disapa Wahyu, lahir di Subang pada 27 November 1988. Ia adalah menantu dari mantan bupati Cianjur dua periode (2006-2016), Tjetjep Muchtar Soleh, dan adik ipar dari mantan bupati Cianjur (2016-2021),
Irvan Rivano Muchtar.
Wahyu menyelesaikan pendidikan sarjana kedokteran di Universitas Jenderal Achmad Yani (Unjani) pada 2006. Pada 2014, dia melanjutkan studi spesialis obstetri dan ginekologi di Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran (Unpad).
Selain itu, dia juga meraih gelar S-2 dalam jurusan manajemen rumah sakit. Wahyu memiliki gelar nonakademik CH dan CHT, yang menunjukkan keahliannya dalam hipnosi dan hipnoterapi.
Kariernya dimulai sebagai dokter umum di RSUD Sayang pada 2012. Setelah menyelesaikan pendidikan spesialis, dia bekerja sebagai dokter spesialis obstetri dan ginekologi di RSUD Sayang dan RSUD Bhayangkara Cianjur.
Mohammad Wahyu Ferdian berprofesi sebagai seorang dokter spesialis Obstetri dan Ginekologi (Obgyn) dengan gelar yakni dr. Mohammad Wahyu Ferdian S.Ked, MM, SPOG, CH, CHt. Ia membuka praktik di RSUD Sayang Cianjur.
Dilihat dari gelarnya, Mohammad Wahyu Ferdian sempat mengenyam pendidikan S1 Kedokteran.
Ia lalu melanjutkan ilmu kedokterannya itu ke pendidikan spesialis obstetri ginekologi.
Deden Nasihin
Deden Nasihin adalah politisi muda asal Cianjur dengan pengalaman panjang di pemerintahan Kabupaten Cianjur.
Ia lulus S1 dari UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan aktif dalam organisasi Nahdlatul Ulama dan Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) selama kuliah.
Karier politiknya dimulai pada 2007, sebagai pengurus tingkat kecamatan di Kecamatan Cijati. Deden terpilih sebagai anggota DPRD Kabupaten Cianjur dari 2014 hingga 2019 dan menjabat sebagai wakil ketua.
Pada periode 2019-2024, dia terpilih lagi sebagai wakil ketua DPRD. Pada pemilihan legislatif 2024-2029, Deden berhasil menjadi anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, tetapi dia memilih untuk mundur dan mencalonkan diri sebagai bupati Cianjur.